Penjualan Part Wahana Honda dan Oli Capai Rp375 Miliar di 2023

0
Penjualan Part Wahana Honda dan Oli Capai Rp375 Miliar di 2023
Spare part original Honda. Foto: Astra Honda, wahana

NaikMotor – Penjualan spare part dan pelumas di Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta-Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) mengalami kenaikan di tahun 2023. Penjualan part dan oli Wahana Honda meningkat 4,49% dan 3,76%.

Penjualan spare part Wahana Honda mencapai Rp220 miliar. Pencapaian penjualan berupa Honda Genuine Parts (HGP) tersebut meningkat 4,49 persen dibandingkan tahun 2022.

Head of Part Main Dealer (PMD) PT WMS, Henry Tulus menyampaikan, kenaikan juga terlihat pada Astra Honda Motor (AHM) Oil. Pada tahun 2023, penjualan AHM Oil di wilayah Jakarta-Tangerang tercatat Rp155 miliar.

“Angka ini naik 3,76 persen dibandingkan tahun 2022,” jelas Henry. Dijelaskan part terbanyak penjualannya: ban, drive belt, brake shoe, pad set dan aki.

Angka penjualan itu didapat dari 308 Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) Jakarta-Tangerang jelas Henry.

Pencapaian tahun lalu, ungkap Henry, tak terlepas dari berbagai program yang dijalankan oleh Wahana Honda.

Baca Juga: Penjualan Wahana Honda di 2023 Naik Hampir 24%, Didominasi BeAT

Penjualan Part Wahana Honda dan Oli Capai Rp375 Miliar di 2023

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here