Gelis Luncurkan Angkutan Penumpang 3 Roda Belis di Pulau Penyengat

0
Gelis Luncurkan Belis
Gelis luncurkan Belis, dukung pariwisata di Pulau Penyengat Kep Riau sebagai sarana transportasi ramah lingkungan. Foto: gelis

NaikMotor – Produsen kendaraan listrik utilitas roda 3 dan roda 4 asal Bogor, Gelis (Gerobak Listrik) luncurkan angkutan penumpang 3 roda, Belis (Becak Listrik). Belis yang diluncurkan di Pulau Penyengat, Kep. Riau menjadi angkutan penumpang 3 roda pertama di Indonesia. 

Belis merupakan inovasi pertama Gelis yang dirancang untuk memberikan solusi transportasi yang ramah lingkungan. Sebelumnya, Gelis telah lama menjadi pelopor dalam pengembangan kendaraan listrik roda 3 dan roda 4 di Indonesia, namun untuk angkutan niaga.

Gelis luncurkan Belis di Pulau Penyengat sebagai pengganti Bentor (Becak Motor) agar lebih ramah lingkungan dalam penggunaannya. Belis di Pulau Penyengat berlaku sebagai angkutan wisatawan.

Belis tampil menarik perhatian dengan desain warna hijau dan kuning yang cerah, ditambah ornamen khas Pulau Penyengat di sekelilingnya. Dengan dimensi yang lebih panjang dari bentor yaitu 2.8 meter, dan tanpa kebisingan.

Baca Juga: GIIAS 2022: Memacu UMKM, Hadir All New Gelis 300, Bisa Buat Cafe Keliling

Gelis Luncurkan Belis
Belis pengganti Bentor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here