Skuter Tuning Vol.2: Ajang Drag Bike dan Scooter Culture

0
Skuter Tuning Vol.2 akan dilaksanakan pada 25-26 November 2023 di Lapangan TNI AU Cicangkal, Rumpin, Bogor. Foto:Arif

NaikMotor – Sukses dengan Skuter Tuning edisi pertama yang diikuti 720 starter pada Agustus lalu, ajang adu kebut drag bike khusus skuter siap dipentas kembali. Skuter Tuning Vol.2 akan dilaksanakan pada 25-26 November 2023 di Lapangan TNI AU Cicangkal, Rumpin, Bogor dipadukan dengan entertainment dan budaya skuter.

Skuter Tuning Vol.2 merupakan event kolaborasi antara Skuter Alig, Speed Tuning dan Human On Wheels yang menjadi ajang adu kebut di lintasan lurus 201 dan 500 meter bagi pemilik skuter berbagai model. Bukan hanya melombakan drag bike dengan bentuk bodi standar skuter namun juga dikombinasikan dengan budaya skuter seperti artwork dari fashion apparel maupun pernik lainnya hingga modifikasi.

Press conference Skuter Tuning Vol.2

“ Skuter Tuning ini dibuat untuk menampung aspirasi para pehobi adu kecepatan di tempat yang safety serta aturan yang jelas untuk segala jenis skuter termasuk skuter matik Jepang. Kita ingin mengurangi balapan liar di jalanan yang kita tahu masih banyak dilakukan. Dari hasil Skuter Tuning pertama kita bisa mendatangkan 720 peserta, kali ini kita mencoba berkolaborasi lagi dengan Human On Wheels untuk sisi entertaiment-nya. Kita sudah bekerjasama dengan Bodisa serta IMI mengenai regulasi untuk balapannya dengan masukan-masukan dari peserta juga,”sebut Biaggi Dhiasienna dari Skuter Alig saat press conference, Sabtu (18/11/2023) di Kopi Nako Gambir.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here