NaikMotor – Setelah hangat di publik, tentang sepeda motor hidrogen inovasi pertama di dunia. Suzuki Burgman dipresentasikan sebagai prototipe pada Japan Mobility Show 2023
Di Japan Mobility Show 2023, Suzuki akan menghadirkan prototipe baru yang pasti menarik perhatian banyak orang. Suzuki Burgman yang akan menggunakan tenaga dari hidrogen. Bagi beberapa orang, Suzuki Burgman adalah skuter yang cukup asing terdengar.
Padahal, merek asal Jepang itu sudah memamerkan beberapa varian hidrogen pada skutik ini sejak 2010. Namun, baru tahun ini Suzuki menerapakan metodologinya penggunaan hidrogen tersebut. Berbeda dengan versi sebelumnya, yang mana sel bahan bakar bertenaga hidrogen untuk motor listrik. Prototipe Burgman terbaru ini menggunakan hidrogen dalam versi modifikasi dari mesin pembakaran internal satu silinder Burgman 400.
Suzuki bukanlah pabrikan baru dalam konsep sel bahan bakar, mereka sudah memperkenalkan sepeda motor konsep “Crosscage” pada tahun 2007. Sekitar periode yang sama, pabrikan Jepang tersebut menjalin kerjasama dengan Intelligent Energy. Yang telah mengembangkan sistem sel bahan bakar pada konsep tersebut.