Kawasaki Racing Team WSBK 2015: Misi Balas Dendam Skyes

1

Kawasaki-Racing-Team-WSBK--
Barcelona (naikmotor) Kawasaki memasang target tinggi di musim kompetisi WSBK 2015. Duet Tom Skyes dan Jonathan Rea siap merebut mahkota.

Kawasaki secara resmi meluncurkan Kawasaki Racing Team WSBK untuk 2015 (5/2) di Mercat de les Flors Barcelona, dengan tetap mengandalkan Tom Skyes, runner-up tahun lalu serta pendatang baru, Jonathan Rea.

Livery untuk WSBK 2015 tidak berbeda jauh dengan tahun lalu, di mana sekarang logo produsen minuman Monster Energy lebih menonjol serta masih setia didukung sponsor lamanya, Elf serta distributor perlengkapan riding gear, Motocard.

Targetnya tentu saja memperbaiki musim lalu, di mana Skyes secara dramatis selisih hanya enam point dengan juara dunia, Sylvian Guintoli, padahal sudah unggul delapan kalo kemenangan. Begitu juga di kelas konstruktor yang menempatkan Kawasaki di urutan kedua setelah Aprilia.

Inilah misi balas dendam Skyes yang tahun ini berpasangan dengan Jonathan Rea yang direkrut dari PATA Honda penghuni klasemen akhir no tiga di WSBK 2014. Tahun lalu, Skyes memiliki kurang bagus dengan teammate-nya Loris Baz yang tahun ini hijrah ke MotoGP bersama Forward Racing Yamaha. (tdr/nm)

Kawasaki-Racing-WSBK--rea

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here