Pembalap MotoGP Bersih-bersih Pantai, Sebelum Berlaga di Mandalika

0

Pembalap MotoGP Bersih-bersih Pantai

ITDC memastikan bahwa aksi sosial ini terintegrasi dengan baik dalam ekosistem Sirkuit Mandalika dan berdampak positif pada lingkungan sekitar.

ITDC juga berperan dalam memastikan buat ini selaras dengan visi pengembangan pariwisata dan keberlanjutan jangka panjang, sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh komunitas lokal dan industri pariwisata secara keseluruhan.

Direktur Pengembangan Bisnis ITDC Ema Widiastuti mengatakan, “ITDC sebagai pengembang dan pengelola kawasan pariwisata The Mandalika berkomitmen untuk menjalankan inisiatif konservasi lingkungan, salah satunya dengan penanaman terumbu karang atau coral planting.”

“Kegiatan coral planting di The Mandalika merupakan bagian integral dari strategi berkelanjutan ITDC alam mengembangkan kawasan ini. Melalui kolaborasi dengan para stakeholders lokal dan pihak-pihak terkait, ITDC memastikan bahwa program ini tidak hanya berdampak positif pada ekosistem laut, tetapi juga berkontribusi pada kesejahteraan Masyarakat sekitar.” (Rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here