Ducati Indonesia Rancang Booth ‘Wah’ di IIMS 2016

0
Ducati_Booth_IIMS_2016
Booth Ducati Indonesia untuk IIMS 2016 di JIEXpo Kemayoran (7-17 April). Foto: Ducati Indonesia

Jakarta (naikmotor) – PT Garansindo Euro Sports yang kini merupakan Distributor Tunggal untuk brand Ducati  di  Indonesia  akan  ambil  bagian  di  IIMS  (Indonesia  International  Motor  show) 2016 yang diadakan pada 7 – 17 April  di JIEXPO Kemayoran Jakarta. Ducati Indonesia akan tampil maksimal dan ‘wah’.

Pada kesempatan ini, Ducati Indonesia akan melangsungkan premiere product dan brand launch Ducati dan Scrambler Ducati dalam ajang IIMS serta meramaikan segmen roda dua premium di Indonesia.

Untuk  pertama  kalinya  di  Indonesia booth  Ducati akan  memiliki luas  430.5m² dengan  konsep  Ducati yang mencerminkan brand equity Ducati yaitu; Style, Performance & Technology serta booth Scrambler Ducati  dengan konsep  booth  yang  diterapkan  di seluruh  dunia  dengan mayoritas  warna  kuning serta kontainer yang menggambarkan karakter Scrambler Ducati dengan konsep “The Land of Joy”.

“Momentum ini telah ditunggu oleh kami dan juga para konsumen dan penggemar Ducati di Indonesia. Brand  dan  product  launch  dalam  ajang  IIMS  merupakan  salah  satu  bentuk  komitmen  kami  dalam menjalankan bisnis sebagai distributor tunggal Ducati di Indonesia. Hal ini akan memiliki banyak dampak positif  dari  segi  penjualan,  purna  jual  dan  marketing  yang  tentunya  akan  meningkatkan  kepercayaan konsumen di Indonesia terhadap brand Ducati,” ujar Dhani Yahya, Managing Director Ducati Indonesia.

“Ducati Indonesia menyadari bahwa kesuksesan brand Ducati tidak hanya terukur dari  segi  penjualan, melainkan  pelayanan  konsumen  yang  baik  serta  menjalankan  strategi  global  Ducati  yang  diterapkan di seluruh dunia,” tambah Dhani.

Pada   gelaran   IIMS  2016,   Ducati   Indonesia   akan menghadirkan produk 2016 dari Monster Family; Monster 821 & Monster 1200 R. Diavel Family; Diavel Black & Diavel Carbon. Multistrada Family; 1200 & 1200S dan Superbike Panigale R.

Selain  produk  motor  terbarunya,  Ducati  indonesia  juga  akan  menghadirkan  apparel,  merchandise  dan aksesori Ducati serta Scrambler Ducati.

“Dalam  ajang  IIMS  2016,  Ducati  Indonesia  akan  menghadirkan  konsep  yang  berbeda  dan  konsep  yang diterapkan oleh Ducati di seluruh dunia,” tutup Dhani. (Rls/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here