Tekad Pembalap Indonesia di ARRC Mandalika 2023

0
Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata InJourney, Maya Watono memberikan tumpeng kepada wakil pembalap Yamaha Racing Indonesia

Dari penyelenggaraan, Direktur Utama PT Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Nusantara Jaya, Priandhi Satria mengatakan pihaknya bersama  IMI dan Two Wheels Motor Racing (TWMR) selaku promotor ARRC 2023. “ Dari sisi non race kami bekerja sama dengan Dyandra & Co sebagai Co-Promotor. ARRC akan terselenggara di Pertamina Mandalika International Circuit akan berlangsung hingga tahun 2025.” ujar Priandhi. “Kejuaraan ARRC 2023 akan memberikan pengalaman luar biasa bagi para penonton dan juga dapat mengenalkan kawasan The Mandalika sebagai destinasi wisata olahraga yang menarik,” sebut Direktur Operasi ITDC, Troy Reza Warokka.

Pada kesempatan tersebut, hadir tiga pembalap tuan rumah, yakni AM Fadly dan Muhammad Faerozi Toreqotulla (Yamaha Racing Indonesia ) serta Herjun AF  dari Astra Honda Racing Team. “ Saya bertekad untuk mencetak sejarah sebagai pembalap Indonesia yang menjadi juara di ARRC Mandalika dengan berbagai persiapan yang sudah dilakukan. Pengalaman saya bertanding di Mandalika Racing Series dan tes bersama Yamaha Indonesia menjadi modal saya bertanding di ARRC nanti,” tukas pembalap asal Sulawesi Selatan yang akan turun di kelas Supersport 600.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here