Bogor(naikmotor) – PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) makin serius kembangkan All New Satria F150 FI. Kali ini, Senin (4/4/2016) motor baru mereka itu diadu cepat melawan motor dengan kubikasi mesin lebih besar dalam drag race 201 meter Sirkuit Internasional, Bogor.
Suzuki ingin tunjukan motor andalan mereka tak hanya apik untuk melibas lintasan sirkuit, tapi juga mumpuni saat diajak stop and go. Kemampuan tersebut ditujukan untuk menghadapi jalanan perkotaan yang padat.
“Kita ingin buktikan ini (Satria FI) motor yang memiliki performa bagus dan berani menantang segala medan. Di perkotaan yang padat kita harus punya motor yang dapat diajak cepat,” kata Departemen Head Marketing and Sales Roda Dua PT. SIS Yohan Yahya saat menemui media.
Sebelumnya, Satria FI telah diuji untuk menghadapi tantangan drag race lintasan 100 meter. Hasilnya, di beberapa kota yang disinggahi, motor hyper underbone itu terus menembus rekor catatan waktu tercepat. “Di beberapa kota rekor terus terpecahkan. Bahkan, saat ini sudah embus di bawah 6 detik (100 meter),” ungkap Yohan.
Di tantangan kali ini, Satria FI akan beradu cepat menghadapi motor 1000cc, dan 250cc. Hal itu akan jadi pembuktian kekuatan motor yang jadi motor resmi Suzuki Asia Challenge (SAC).
Kita tunggu pembuktiannya! (Yudistira/nm)