Menurut Gusde, sebagai penasehat event sekaligus pegiat di dunia pemotoran, acara Tasik Adventure Rally & Camp 2023 menjadi gerakan atau movement sebagai kesadaran dalam konteks keseimbangan alam.
“ Melalui event ini ikut menyadarkan mereka bahwa sebagai bikers atau penggemar adventure itu, kita berhadapan dengan alam, yang kita tahu bahwa kondisinya sudah sangat mengkhawatirkan. Kalau nggak kita mulai atau kita yang sadar dengan hal seperti itu ya siapa lagi. Melalui acara ini kita bisa menitipkan pesan bahwa kita turut peduli terhadap lingkungan dengan membawa tumbler serta ikut menanam pohon dan menjaga kebersihan. Hasilnya luar biasa sekali dan mengagetkan kita. Di event kemarin itu sudah enggak ada satupun sampah yang tersisa. Untuk masalah ini, kita bekerjasama dengan komunitas Malu Dong! Jadi kita pasang beberapa banner di sana sebagai pesan kesadaran mengenai sampah,” beber Gusde.
Ditambahkan Gusde, kesadaran mereka sudah dimulai dengan banyaknya peserta yang membawa karung atau tempat sampah sendiri. “Jadi kita bangun pagi di area kemah itu sudah enggak ada sampah lagi jadi bersih banget. Ini yang kita harapkan bahwa event ini bisa menjadi contoh di event-event motor lain pun bisa menerapkan hal-hal seperti ini yaitu menjaga kebersihan dan tidak membuag sampah sembarangan. Selain itu, untuk para bikers yang sudah sadar akan lingkungan menurut saya termasuk kategori another level. ”
Sementara di acara Flat Track yang diikuti oleh 70 starter melombakan empat kelas dari FFA 2Tak & 4Tak, Sleep Engine dan Big Bor. Nama Sandi Maulana asal Sukabumi, salah satu pentolan di balapan ini tampil memukau sebagai pemenang di kelas FFA 2Tak.
Secara keseluruhan, tercatat 700 pengunjung lebih menghadiri acara Tasik Adventure Rally & Camp 2023 untuk melihat produk para tenant sponsor, display motor serta menikmati hiburan musik. (Arif/nm)
Pemenang Flat rack
*FFA 4 Tak
1.Nova
2.Ferry
3.Bontok
*FFA 2 Tak
1.Sandi Maulana
2.Dewa Ditha
3.Eponk
*Sleep Engine
1.Tona
2.Pandu
3.Lion dusak
*Big Bor
1.Dewa dimas
2.Haris Facthurohman
3.Sandi maulana
Pemenang undian Rally:
1.Agus Riana
2.Nessa
3.Fajar