Rey Ratukore Tercepat Kedua di FP AP250 ARRC 2016

0

Rey_Ratukore_AP250_ARRC_2016_Seri1_FP_1

Johor (naikmotor) — Awalan manis diraih oleh pembalap Yamaha Racing Indonesia pada Asia Road Racing Championship (ARRC) 2016 kelas AP250 di free practice (FP) di Sirkuit Johor, Malaysia (31/3/2016). Reynaldo Chrostanto Ratukore raih waktu tercepat kedua untuk kompilasi dengan menggeber Yamaha R25.

Dengan waktu 1 menit 45,513 detik diraih rider yang akrab disapa Rey Ratukore ini pada FP1. Hanya saja pada FP 2 dan 3 kecepatannya melambat karena melakukan  berbagai setting yang paling tepat.

Berbeda dengan sesi pertama, catatan Rey tidak secepat FP1, karena tim melakukan tire management guna memaksimalkan ban. “Tadi tim sempat ubah settingan suspensi dan mapping ECU. Untuk mesin pada FP2 lebih bagus walaupun karakter mesin berubah dibanding FP1,” ujar Rey di laman Yamaha Racing Indonesia.

Rey_Ratukore_AP250_ARRC_2016_Seri1_FP

Sedangkan rekan satu timya Galang Hendra mengaku masih adaptasi dengan penggunaan sliper clutch. Dari hasil catatan waktu kombinasi rider muda ini menorehkan waktu tercepat 1 menit 46,297 detik yang diraih pada FP1 menduduki posisi 9.

“Rey dan Galang telah menemukan setting terbaik. dan siap untuk perang besok (QTT dan race),” yakin Wahyu Rusmayadi, Manajer Yamaha Racing Indonesia.

Besok (1/4/2016) akan dilakukan kualifikasi pada pagi hari. Dilanjutkan pada siang hari dengan race 1 dan race 2 paada Sabtu (2/4/2016). (Wl/nm)

Hasil_AP250_ARRC_2016_Seri1_FPKombinasi
Rey Ratukore dari Yamaha Racing Indonesia menjadi tercepat kedua pada FP AP250 ARRC 2016 seri 1. Foto: Yamaha Racing Indonesia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here