Selain fairing yang luas, Panigale V2 memiliki dua fairing, yang pertama berada di atas dan menyatu dengan tangki bahan bakar. Sedangkan yang kedua berada di bawahnya yang berfungsi sebagai ventilasi udara.
Untuk mesin menggunakan twin-silinder Superquadro 955 cc yang mampu menghasilkan 155 daya kuda dan torsi 104 Nm. Mesin Superquadro ini nyaman digunakan di jalan dan responsif digunakan di trek balap. Selain itu mesin ini sudah mendapatkan Euro 5 emissions standards berkat adanya compact silencer.
Terdapat juga elektronik canggih pada sepeda motor seperti ABS Cornering EVO, Ducati Traction Control (DTC) EVO 2, Ducati Wheelie Control (DWC) EVO. Semua kontrol tersebut terintegrasi dengan tiga mode berkendara (race, sport, dan street) dalam layar TFT 4,3 inci.
Rencananya Ducati Panigale V2 MY 2024 akan dipasarkan pada kuartal ketiga 2023 di Amerika Serikat dan Canada. Dengan harga yang ditawarkan mulai dari sekitar Rp277 juta. (Awang/Contrib/NM)