Hari ke-4 IIMS Surabaya 2023 : Program Acara Baru IIMS Infinite Live

0
Hari ke-4 IIMS Surabaya 2023 : Acara Baru IIMS Infinite Live
Group Band Padi. Foto : IIMS

“Beragam kebutuhan terhadap kendaraan tersedia di IIMS Surabaya, mulai dari kendaraan baru, trade-in kendaraan lama dengan yang baru, hingga konversi kendaraan menjadi kendaraan listrik. Kami berupaya untuk terus mengembangkan pameran IIMS Surabaya demi membentuk suatu ekosistem otomotif yang baik di Jawa Timur”, jelas Agustien Dyah Eka, Branch Manager Dyandra Promosindo, Surabaya.

Menjelang sore hari, area outdoor dimeriahkan dengan hadirnya 500 pengendara motor, melalui program Ride & Legacy, yaitu acara motoran bareng dengan tema “lintas generasi”.

Peserta motoran bareng ini adalah komunitas dari klub motor bermacam segmen, dari usia
veteran hingga millennial, tumplek di IIMS Surabaya. Klub motor klasik, penggemar motor
custom hingga konvoi motor besar turut berpartisipasi.

Terakhir, peserta IIMS Surabaya 2023 diberikan apresiasi berupa penghargaan dalam acara IIMS Awarding Night, dengan berbagai kategori:

Best Booth Motorcycle: Vespa
Favorite EV Motorcycle Launch: Keeway EV Anne
Most Local EV Motorcycle Content: United E-Motor TX3000
Favorite Sport EV Motorcycle: Molindo OX7
Best Sport Bike: Aprilia RS 660
Best Scooter: Vespa Batik
Best Naked Bike: Husqvarna Svartpilen 250
Best Trail Adventure: KTM 250 EXC TPI Six Days
Best Adventure: Himalayan Scram 411
Most Affordable Scooter: Benelli Panarea
Most Tested Motorcycle Choice: Royal Enfield Classic Signals
Best Digital Sales Promotion: Danamon
Best Booth Sponsor: Suryanation
Best Outdoor Activity: Trade-in by Momobil.id
Most Interactive Booth: Suryanation
(Fernando/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here