Santiago (naikmotor) — Jorge Lorenzo akan mengakhiri kontraknya musim ini bersama Yamaha. Isu mengenai kepindahannya semakin panas di media mengingat dirinya sampai sekarang belum menandatangani kontrak baru dengan Yamaha.
Melihat hal tersebut, Ducati dan Honda berusaha untuk mendekati pembalap asal Spanyol tersebut. Namun, beberapa pihak menilai Ducati memiliki peluang yang lebih besar karena mereka memiliki mesin yang lebih baik ketimbang Honda.
Mantan pembalap kelas utama sekaligus legenda MotoGP, Giacomo Agostini memprediksi Lorenzo akan bergabung dengan Ducati pada musim balap 2017. Menurutnya ,itu terjadi karena sponsor Ducati mengaku sudah melakukan kontak dengan Lorenzo.
“Saya tahu bahwa Audi, produk yang mengontrol Ducati telah memberikan penawaran besar kepada Lorenzo,” uja rAgostini pada situs resmi MotoGP, Rabu (30/3/2016). “Apakah uang yang akan me membawa Lorenzo ke Ducati, lebih dari itu. Jorge mungkin berpikur bisa membawa perbedaan pada tim merah (Ducati) dan Jorge bisa menerima tantangan itu,” tegas juara dunia 15 kali ini. (Wl/nm)