NaikMotor – Di perhelatan Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023, PT Famindo Alfa Spektrum Teknologi (FAST) hadirkan produk pemadam kebakaran EV. FAST Lithium Fire Killer tersebut merupakan inovasi anak bangsa.
Salah satu kekhawatiran masyarakat untuk menggunakan EV adalah risiko kebakaran. Baik terbakarnya baterai saat di-charging ataupun karena overheat baterai saat dikendarai.
Pasalnya, seperti kejadian di Solo, ketika sebuah ebike terbakar saat charging, pemadaman secara konvensional sulit dilakukan. Sehingga kebakaran merembet ke 3 rumah lainnya.
Wilhadi, Founder FAST menyatakan, “Kebakaran baterai EV yang umumnya bertipe Lithium perlu pemadam khusus. Tidak bisa hanya memutus aliran Oksigen, karena bahan sel baterai dan gel yang mengandung bahan pemicu kebakaran, ada Hidrogen dan Oksigen.”
“Selain itu,” lanjut Wilhadi saat ditemui di JIExpo Kemayoran, (17/5/2023), “Panas kebakaran bisa mencapai 1.200 derajat Celcius. Sementara Pemadam konvensional hanya untuk 600 derajat Celcius.”