NaikMotor – Libur Lebaran 2023 dan cuti bersama yang panjang, jika tidak mudik bisa saja diisi dengan touring. Tetapi tidak harus selalu ke Puncak, Bogor, bisa juga ke Desa Wisata Cibeusi Subang yang lebih lengkap, bukan hanya pemandangan alam, tetapi ada situs hingga budaya lokal.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno mencoba berwisata di Desa Wisata Cibeusi yang berada di Kabupaten Subang, Jawa Barat. Desa Cibeusi ini memiliki beragam daya tarik wisata alam, yang paling terkenal adalah Curug Ciangin dan Situs Batu Tapak.
Curug Ciangin memiliki ketinggian 9 meter dan memiliki kolam di bawahnya dengan kedalaman 5 meter. Di sekeliling kawasan Curug Ciangin juga terdapat hamparan sawah yang hijau dan aliran sungai yang jernih.