NaikMotor – Pembalap Indonesia di Honda Team Asia, Mario Suryo Aji di race Moto3 2023 Portugal membaik. Meski tidak meraih poin Mario Aji finis di posisi ke-18, start dari posisi ke-22.
Para Pembalap muda Honda Team Asia tampil kompetitif di Portimao, terutama Mario Aji, yang sejak tes tampak meningkat. Sementara rekan setimnya Taiyo Furusato sedikit gugup meski tampak bersemangat meraih poin, finis ke-20.
Manajer Tim, Hiroshi Aoyama menyatakan, race di Portimao memang berat. Dengan format baru, balapan tanpa pemanasan membuat gugup Pembalap seperti Furusato. Mario Aji banyak mengalami peningkatan dan Furusato akan belajar dan mengejar ketinggalan di seri Argentina.
Mario Aji menyatakan, “Awal balapan yang tidak buruk dibandingkan tahun lalu. Kami bisa merapat, meski tidak membuat saya senang. Tetapi reaksi tim membuat saya termotivasi.”