Bogor (naikmotor) — Pertarungan seru ditunjukkan pada CBR Dream Cup 250 seri perdana di Sirkuit Sentul, Bogor Minggu (27/3/2016). Ahmad Marta, Yassin Somma dan M Erfin Firmansyah adu cepat sentuh garis finis.
Dengan menggeber Honda CBR250R yang merupakan balap One Make Race (OMR) di rangkaian Indospeed race Series (IRS) 2016 seri pembuka. Adu Cepat ditunjukkan Marta (YSS Comet Apitech Koso Shutterspeed) dan Somma (Honda Golden).
Marta yang diuntungkan start terdepan langsung memimpin balapan. Namun Somma yang memulai balapan dari posisi 4 langsung merengesek kedepan membuntuti Marta. bahkan pada lap 4 rider yang juga berlaga di Asia Dream Cup ini memimpin.
Pada lap 7 Marta kembali memimpin dhingga finis di lap 8. Rider asal Jakarta ini hanya unggul 0,431 detik dari Somma. Peringkat ketiga direbut Irfan (Sidrap Honda KYT NISSIN IRC Trijaya).
“Persaingan sangat ketat, sempat bermasalah dengan kopling yang kendor. Tiga lap perbaiki kopling, setelah itu push lagi,” terang Marta. (Yudistira/nm)