First Ride Royal Enfield Scram 411 di IIMS 2023, Lebih Lembut dari Himalayan

0

First Ride Scram 411

Saat menyalakan dan mencoba menjalankannya sepertinya masih terasa seperti Himalayan. Tuas kopling cukup ringan, dan bunyi tautan gir cukup keras. Akselerasi juga cukup lembut. Sementara untuk menaklukkan U turn zona test ride perlu sedikit ancang-ancang, karena radius putar cukup lebar tapi tak selebar Himalayan.

Untuk mesin Scram 411 hampir sama seperti Himalayan yang menggunakan mesin LS-410 silinder tunggal SOHC 411 cc, berpendingin udara danoli, induksi bahan bakarnya sudah injeksi EFI. Tenaga maksimum diklaim 24,3 daya kuda pada 6.500 rpm sementara torsi 32Nm yang diraih antara 4.000 hingga 4.500 rpm.

Scram 411 didesain sebagai dual purpose ringan, untuk menjelajah jalan tak rata di sub urban, namun jalan aspal akan lebih mendominasi orientasinya. Sebagai komuter di perbatasan kota dan desa. (Ulwan/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here