Tes WorldSBK 2023 Australia Hari Pertama, Razgatlioglu Terdepan

0
Pindah ke MotoGP 2024
Toprak Razgatlioglu tercepat di hari pertama Tes WorldSBK di Phillip Island. Foto: dorna worldsbk

NaikMotor – Tes WorldSBK 2023 Australia berlangsung 2 hari (20-21/2/2023). Di hari pertama tes, Pembalap Yamaha, Toprak Razgatlioglu mencatatkan waktu tercepat, di tengah 5 bendera merah.

Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha Prometeon WorldSBK) dan Nicolo Bulega (Aruba.it Racing WorldSSP Team) menjadi pembalap tercepat pada hari pertama tes resmi di Phillip Island. Sirkuit Australia itu akan menjadi tuan rumah putaran pembukaan Kejuaraan Dunia Superbike akhir pekan depan.

Pada tes resmi ini menjadi kesempatan para tim menyelesaikan detail. Sekaligus juga untuk mempersiapkan seri Pembuka.

Tetapi di hari pertama tes, terjadi banyak insiden, setidaknya ada 5 bendera merah dikibarkan untuk menghentikan sementara tes.Termasuk Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea yang crash, demikian dengan Razgatlioglu dan Juara Bertahan, Pembalap Aruba.it Racing-Ducati, Alvaro Bautista.

Baca Juga: Jadwal Tes WorldSBK 2023 Phillip Island Sebelum Pembuka Seri Australia
Tes WorldSBK 2023 Australia
Rea

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here