Rudi juga menjelaskan tentang IIMS Skybridge, untuk menikmati aktivitas outdoor seperti penampilan rock crawling IOF. Skybridge menjadi area aman bagi pengunjung yang ingin berpindah dari Hall A/D ke B/C atau sebaliknya. Tak lagi harus melintasi area outdoor seperti test ride. Sebab, kini area test ride IIMS sudah diperpanjang menjadi 500m, agar pengunjung puas menjajal kendaraan impian mereka.
Di sektor sepeda motor akan ada 14 brand sepeda motor listrik: Yadea, Ofero, Alva, IonM, Polytron, Rakata, Selis, United Motor, Gelis, dan beberapa brand UtomoCorp ditambah 1 merek EV mobil, Tesla. Seperti biasa, terdapat area Test Ride indoor di Hall C. Sementara sepeda motor konvensional akan dihadirkan oleh: AHM, Yamaha, Royal Enfield, KTM& Husqvarna, dan Benelli. Industri pendukung: Smoked Garage dan Smartby.
Rudi menjelaskan ke-14 brand sepeda motor listrik itu akan melakukan product launching mereka di IIMS 2023 ini. Sebagai pendukung, IIMS 2023 menyediakan grand prize berupa 1 unit Toyota Innova Zennix dan 1 unit Honda PCX160. (Afid/nm)