Penggolongan SIM C Dipercepat, Ujian C1 dan C2 Hanya di Polda

0

Untuk saat ini Korlantas telah menyediakan 132 unit Hunter Scrambler SK500 yang akan dipakai dalam ujian praktek SIM C 1 sepeda motor konvensional. “132 unit motor untuk uji praktek SIM C1 didistribusikan ke mana saja? Seluruh Polda se-Indonesia, bukan ke Polres yang memang saya prioritaskan yang memang ada Satpas Prototype atau Satpas yang jadi pilot project, percontohan. Kenapa? Karena di situ lengkap semuanya alatnya, uji praktek, uji teori, dan sesuai dengan persyaratan pengambilan SIM, di situ lengkap,” papar Yusri.

Pembagian SIM C akan menjadi 3 golongan yaitu, SIM C untuk sepeda motor maksimal 250cc, SIM C 1 untuk sepeda motor 250-500cc, dan SIM C 2 untuk sepeda motor berkapasitas mesin lebih dari 500cc. (Ulwan/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here