NaikMotor – Yamaha Taiwan hadirkan skuter matik baru, Augur 155. Skuter matik Augur 155 itu menggunakan basis XForce yang popular di Taiwan.
Mesin Augur 155 ini masih menggunakan mesin silinder tunggal berpendinginan cairan, SOHC dan transmisi CVT. Mesin mampu menghasilkan tenaga maksimal 14,7 daya kuda pada 8.000 rpm.
Yamaha Augur 155 hadir dengan desain yang unik namun keren, apalagi pada bagian depan yang membuatnya semakin terlihat mengesankan, bagian ini terinspirasi dari mata panah. Namun secara sekilas skuter ini terlihat seperti robot yang biasanya muncul di film. Dilengkapi dengan pencahayaan LED pada bagian depan, termasuk DRL dan untuk bagian belakang juga LED.