Apple Siapkan Motor Listrik?

0
Mission-R-untuk-Apple-Electric-Motorcycles
Mission R menjadi cikal bakal Apple electric Motorcycles. Foto: Mission Motors

California (naikmotor) – Ketika Apple Inc pada awal Maret 2016 menyewa banyak lahan di Kawasan Industri Sunnyvale, rumor soal mobil listrik misteriusnya makin merebak. Sebab, seperti yang dikabarkan Apple akan mulai memasarkan mobil listriknya pada 2020, kabar yang bersumber dari internal, yang juga mantan pegawai Tesla dibajak Apple.

Dan memang jauh sebelum sewa lahan itu, Apple pernah membajak banyak karyawan dari pabrikan Tesla, BMW Amerika, GM, 123 Systems, Samsung, pabrikan kmputer lain, dan bahkan Mission Motors, pabrikan sepeda motor listrik Amerika.

Pembajakan pegawai Mission Motors telah dituding menjadi faktor lain penyebab kebangkrutannya. Tentunya kabar lain pun segera mengikutinya, kalau Apple akan membuat sepeda motor listrik juga seperti peenah disebutkan motorbikewriter.com.

Meski aset start-up electric motorcycle company itu kini dikuasai investor lain, Infield Capital. Tetapi menurut pengakuan Mission CEO Derek Kaufman kepada berbagai media kalau, “Apple telah merekrut banyak enginer, dengan keahlian khusus penggerak listrik. Paling tidak ada 6 enginer dari kami sejak Mei 2015.”

Sebenarnya, sejak berdiri pada 2007, Mission pernah mengembangkan model Mission R dan pernah diuji sebanyak 8 lap di Laguna Seca dan tercatat kecepatan puncaknya 280 km/jam pada 2013. Namun model tak pernah diluncurkan ke pasar, karena Mission kesulitan modal untuk berproduksi.

Pada saat itu, menurut Kaufman, “Apple tidak pernah berencana membeli Mission Motors, mereka hanya menginginkan para enginer yang bekerja pada bagian electric drive systems dan bagian battery algorithms for charging and cooling.”

Maka ketika Apple dikabarkan tengah mengembangkan mobil listrik dengan kode ‘Project Titan’, gosip lain menyertainya, kalau mereka juga tengah mengembangkan mobil listrik kecil, sepeda motor atau skuter listrik juga. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here