NaikMotor – Produk sepeda motor Honda pada beberapa model telah dilengkapi Honda Selectable Torque Control (HSTC)seperti PCX160. Begini cara kerja fitur HSTC Honda tersebut.
Fitur keselamatan itu untuk memberikan keamanan dan keselamatan dalam berkendara dengan produk PT Astra Honda Motor (AHM). Sub Department Head Technical Service PT Daya Adicipta Motora, Ade Rohman menjelaskan, fitur HSTC berfungsi untuk membatasi torsi mesin jika terdeteksi adanya perbedaan kecepatan putaran ban depan dengan ban belakang, sehingga potensi terjadinya ban selip dapat dihindari.
“Saat ini, fitur HSTC dapat dijumpai pada model Big Bike dan Matic Premium Honda seperti Honda CRF 1000L Africa Twin, Honda Gold Wing, Honda CBR 1000RR, Honda X-ADV 750, Honda Forza, Honda PCX 160 dan Honda ADV 160,” ujar Ade.