Fakta Wearpack Pembalap MotoGP, Beratnya Bisa Sampai 4,5kg

0
Wearpack Pembalap MotoGP
Fabio Quartararo dengan wearpack Pembalap MotoGP tim Yamaha. Foto: dorna motogp

NaikMotor – Perhelatan balap motor terbesar di dunia, Pembalap MotoGP diharuskan menggunakan baju balap atau wearpack balap, untuk melindungi para rider itu dari cedera fatal. Wearpack MotoGP itu terbuat dari bahan yang buat orang awam terheran-heran.

Bagi sebagian besar penonton setia ajang balap MotoGP mungkin sudah tidak penasaran dengan wearpack yang dipakai pembalap. Namun banyak yang tidak mengetahui fakta menarik yang ada di wearpack pembalap MotoGP. Mulai dari beratnya wearpack sampai bahan yang digunakan untuk membuat wearpack.

Sebelum masuk ke fakta menarik, harus mengetahui apa itu wearpack. Wearpack merupakan jenis pakaian yang digunakan dalam beberapa bidang pekerjaan tertentu, dengan tujuan untuk melindungi penggunanya dari cedera. Wearpack biasanya digunakan oleh para pekerja yang setiap hari berada pada lingkungan yang memiliki resiko kecelakaan tinggi dan butuh pengamanan khusus agar mengurangi resiko kecelakaan. Biasanya wearpack digunakan pekerja tambang, mekanik, pemadam, pembalap, dan juga para pekerja outdoor lainnya.

Wearpack Pembalap MotoGP

Wearpack yang digunakan para pembalap MotoGP fungsinya sama seperti yang sudah dijelaskan di atas, namun pembuatan wearpack untuk pembalap dirancang khusus untuk setiap pembalap, dan agar para pembalap nyaman untuk memakainya dan lebih spesial.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here