Rea Tak Terbendung di Race 1 WSBK Thailand 2016

0
Jonathan_Rea_WSBK_Thailand_2016_Race1
Jonathan Rea rebut kemenangan pada race 1 WSBK Thailand 2016 (12/3/2016). Foto: WSBK

Buriram (naikmotor) Persis seperti apa yang kami prediksikan sebelumnya, bahwa ekspektasi pada pembalap yang akan meraih hasil bagus di Sirkuit Chang International, Thailand, adalah yang punya paket motor dan pembalap sempurna, ternyata terbukti. Jonathan Rea dan tawaran dari Kawasaki membuatnya tak tersaingi.

Pembalap asal Irlandia Utara itu memenangi balapan di race pertama World Superbike Championship (WSBK) Thailand hari ini Sabtu (12/3) dengan performa yang cukup memuaskan. Tidak ada celah yang dimiliki Rea sehingga Ia dengan mudahnya memenangi balapan di negara berjuluk Gajah Putih itu.

Satu-satunya persaingan yang Ia dapatkan adalah datang dari rekan setimnya sendiri. Yaitu Tom Sykes yang juga menggunakan motor yang sama. Sementara selisih dengan pembalap kedua dan seterusnya cukup ekstrim karena selisih waktu cukup besar, yaitu nyaris mencapai 10 detik.

Ini menjadi bukti nyata, bahwa paket Kawasaki di tipe sirkuit yang menuntut kesempurnaan paket motor dan pembalap, masih dipegang oleh Kawasaki. Sehingga ekspektasi adanya persaingan sengit di tipe sirkuit dengan karakter flowing seperti itu jadi tipis.

Michael van der Mark yang punya impian besar untuk meraih kemenangan usai meraih hasil sesi kualifikasi superpole terbaik pagi tadi, ternyata hanya bisa mengamankan posisi finis di urutan ketiga. Kemudian disusul oleh Chaz Davies juga dengan selisih yang cukup jauh yaitu 17 detik dari sang pemenang.

Gebrakan Yamaha melalui duo pembalapnya yaitu Sylvain Guintoli dan Alex Lowes, punya tak terbukti. Mereka malah terlihat sulit untuk merangsek ke urutan terdepan untuk bersaing meraih posisi finis podium. Paling tidak ini harus jadi bahan riset mereka, jika tak ingin tertinggal jauh pada race kedua besok.

Pembalap yang bernasib cukup sial, justru berasal dari pembalap yang tahun lalu berlaga di ajang balap MotoGP, yaitu Nicky Hayden dan Karel Abraham. Keduanya tak bisa menyelesaikan balapan. (Spy/NM)

Hasil Lomba:

1. Jonathan Rea GBR Kawasaki Racing ZX-10R 20 laps
2. Tom Sykes GBR Kawasaki Racing ZX-10R +0.222s
3. Michael van der Mark NED Honda Racing CBR1000RR +9.623s
4. Chaz Davies GBR Aruba.it Racing Ducati 1199R +17.167s
5. Markus Reiterberger GER Althea BMW S1000RR +18.894s
6. Alex Lowes GBR PATA Crescent Yamaha R1 +20.754s
7. Sylvain Guintoli FRA PATA Crescent Yamaha R1 +24.221s
8. Jordi Torres ESP Althea BMW S1000RR +31.064s
9. Alex de Angelis RSM IodaRacing Aprilia RSV4 +34.348s
10. Lorenzo Savadori ITA IodaRacing Aprilia RSV4 +34.479s
11. Leon Camier GBR MV Agusta RC F4 RR +37.013s
12. Roman Ramos ESP GO Eleven Kawasaki ZX-10R +41.113s
13. Matteo Baiocco ITA VFT Ducati 1199R +44.369s
14. Xavi Fores ESP Barni Ducati 1199R +45.053s
15. Josh Brookes AUS Milwaukee BMW S1000RR +51.939s

16. Sylvain Barrier FRA Pedercini Kawasaki ZX-10R +54.341s
17. Saeed al Sulaiti QAT Pedercini Kawasaki ZX-10R +1m 06.541s
18. Davide Giugliano ITA Aruba.it Racing Ducati 1199R +1m 09.530s
19. Dominic Schmitter SUI Grillini Kawasaki ZX-10R +1m 40.904s
20. Peter Sebestyen HUN Team Toth Yamaha R1 +1 lap
21. Sahustchai Kaewjaturaporn THAI Grillini Kawasaki ZX-10R +1 lap
22. Imre Toth HUN Team Toth Yamaha R1 +1 lap
23. Anucha Nakcharoensri THA Yamaha Thailand R1 +3 laps

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here