”Dengan senang hati kami menginformasikan bahwa pejuang Semakin Di Depan, Wahyu Nugroho akan berlaga di World Supersport 300 di sirkuit Internasional Algarve, Portimão, Portugal pada 7-9 Oktober. Dia akan menunjukkan kemampuan dan semangat juang terbaiknya menggunakan motor YZF-R3 produk Indonesia yang diproduksi YIMM. Musim ini, Wahyu Nugroho menunjukkan performa luar biasa di R3 bLU cRU European Cup dengan 2 podium, dia layak untuk berjuang di balapan World Supersport 300 mendatang di Portugal. Kami harap kalian semua dapat mendukung pejuang Semakin Di Depan untuk meraih podium di World Supersport 300,” ungkap Minoru Morimoto, President Director & CEO PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Wahyu Nugroho mendapatkan motivasi yang kuat. ”Saya sangat senang dan bersyukur karena YIMM telah memberikan saya kesempatan ini sebagai bagian dari program bLU cRU. Saya sudah melakukan persiapan seperti biasa, latihan dan doa yang pasti agar saya bisa balapan dengan kondisi terbaik untuk kesempatan ini. Saya mohon doa dan dukungan dari masyarakat Indonesia agar saya bisa memberikan hasil yang terbaik,” tutur Wahyu Nugroho. (Rls/NM)