Jelang MotoGP Australia 2022, Ini Harapan Federal Oil di 3 Laga Terakhir  

0
Harapan Federal Oil MotoGP
Enea Bastianini diharapkan tampil maksimal di 3 laga terakhir musim ini. Foto: Gresini

NaikMotor – Masuk putaran kedua Tour Asia di Thailand, pembalap Gresini Racing MotoGP Enea Bastianini meraup 10 poin di posisi keenam di balapan basah karena hujan, Minggu (2/10/2022) Harapan Federal Oil untuk Bastianini menjelang laga MotoGP Australia bisa menambah poin dengan melihat klasemen sementara yang menyisakan tiga seri terakhir.

Kondisi lintasan yang basah di kawasan Buriram usai diguyur hujan deras diakui Bastianini dan Fabio Di Giannantonio sangat mengerikan. Beruntung  Enea Bastianini mampu menjaga ritme hingga bertahan dan bisa  finis di posisi 6.

“Sayang sekali diawali start dengan tidak bagus, sehingga tidak bisa mendapatkan performa di lap pertama. Akhirnya bisa mengubah setelannya dan bertahan sepanjang balapan.  Saya akui sangat takut, tak bisa melihat apapun. Kemudian hujan mulai mereda dan saya pikir finis posisi enam adalah kemampuan terbaik dan bisa meraihnya, ini sudah bagus. Sekarang kita harus yakin di tiga balapan terakhir, persaingan di klasemen titel Juara Dunia sangat ketat dan ada potensi menjadi banyak pemenang,” ujar Bastianini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here