NaikMotor – Pembalap Lenovo Ducati, Francesco Bagnaia terjatuh di lap terakhir di MotoGP 2022 Jepang. Bagnaia mengaku sudah menyadari bakal terjatuh di Motegi itu.
Bagnaia terjatuh di putaran akhir di Motegi ketika berusaha menyalip Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo. Keduanya tengah memperebutkan posisi ke-8 di belakang Pembalap Aprilia, Maverick Vinales.
Quartararo sendiri menyebut ada yang aneh saat Bagnaia coba menyalip di tikungan ke-7 itu, padahal biasa untuk overtaking. Namun, menurutnya sejak beberapa hari sebelumnya ban cepat menurun performanya. “Ban drop… ada sedikit drop, tapi terutama dengan yang baru drop lebih sedikit. Aneh melihat bahwa itu adalah tikungan biasa untuk menyalip dan tahun ini tidak.”