NaikMotor – Memulai lima balapan terakhir musim MotoGP 2022 dari Sirkuit Motegi Jepang, pembalap Gresini Racing yang didukung Federal Oil, Enea Bastianini finis di posisi kesembilan, Minggu (25/9/2022). Hasil tujuh poin di Motegi ini mendekatkan dirinya ke posisi tiga besar klasemen.
Berlangsung dalam kondisi cerah berbeda dengan hari sebelumnya saat kulifikasi yang hujan, Enea Bastianini mencoba tampil menyerang dengan start dari posisi ke-15. Hingga empat lap terakhir, Bastainini harus berduel dengan Francesco Bagnaia di posisi sembilan. Sampai kemudian Pecco harus menyerah di lap terakhir karena terjatuh. Penampilannya untuk mendapat poin di Motegi juga tidak cepas dari dukungan tim Federal Oil yang hadir langsung bersama para konsumen.
Bastianini mengatakan bahwa dia menuntaskan balapan kali ini dengan baik meski kurang bisa memanfaatkan bannya di awal untuk bisa tampil penuh. “Kami mencatat setiap lap secara konsisten dalam 1’46 detik dan mengumpulkan beberapa data penting. Tidak mudah untuk melewati Pecco karena dia mengerem sangat terlambat; di bagian akhir balapan dengan ban aus, tidak banyak yang bisa saya lakukan,” ujarnya.