Guzzi dan Parodi bersama dengan pilot Giovanni Ravelli, setelah perang memutuskan untuk mendedikasikan diri pengembangan sepeda moto. Namun Ravelli tidak bisa mewujudkan mimpinya karena menjadi korban kecelakaan pada tahun 1919. Guzzi dan Parodi memilih elang sebagai simbol juga untuk mengenang Ravelli.
Moto Guzzi V100 Mandello spesial yang terinspirasi oleh pesawat tempur VSTOL modern F-35B produk Amerika Serikat dan dimiliki juga oleh Angkatan Laut Italia. Grafis mengikuti pesawat, dengan lencana di kedua sisi fairing belakang, juga terdapat tulisan Marina di kanan dan kiri fairing depan motor. serta dimeriahkan oleh garis khas intake udara Jet F-35B.
Livery juga diperkaya dengan pita tricolor samar di sisi tangki, lambang Penerbangan Angkatan Laut dan logo Grup Aerei Imbarcati. Sedangkan nomor seri diukir pada riser setang. (Alvito/Contrib/NM)