Astra Financial Raup 1.245 SPK dan Rp 315,83 Miliar di GIIAS Surabaya

0
Astra Financial di GIIAS Surabaya 2022
Astra Financial meraup 1.245 SPK dan membukukan Rp 315,83 mliar di GIIAS Surabaya 2022. Foto: Astra Financial

NaikMotor – Setelah sukses mendukung perhelatan GIIAS 2022 di ICE BSD beberapa waktu lalu, Astra Financial melanjutkan sponsorshipnya di GIIAS Surabaya,  Ternyata antusias pengunjung di Jawa Tiimur turut memberikan konstribusi positif di mana Astra Financial meraup 1.245 SPK dan membukukan Rp 315,83 Miliar.

Tampil di GIIAS Surabaya yang berlangsung di Grand City Convex, Surabaya pada tanggal 14 – 18 September 2022, Astra Financial hadir bersama 9 dari 14 unit bisnisnya. Beberapa unit bisnisnya antara lain dari ACC & TAF untuk pembiayaan kendaraan roda empat, FIFGROUP untuk pembiayaan kendaraan roda dua, dan proteksi kendaraan dari Asuransi Astra serta proteksi jiwa dari Astra Life. Adapula layanan keuangan digital AstraPay, Maucash, dan Moxa .Tak ketinggalan pendatang baru, yaitu SEVA yang memudahkan proses pembelian mobil dengan konsep Financing First dan fitur Instant Approval .

Astra Financial di GIIAS 2022

Dukungan terhadap GIIAS Surabaya berdampak pada hasilnya dengan meraih transaksi senilai Rp315,83 miliar, atau sebesar 104,24% dari target awal Rp300 miliar. “Pencapaian transaksi senilai Rp315,83 miliar tersebut tentunya tidak terlepas dari kepercayaan masyarakat Surabaya kepada Astra Financial sebagai solusi finansial pilihan dalam mewujudkan impiannya. Hal tersebut juga didorong oleh kemudahan dan beragam promo menarik yang ditawarkan untuk pengunjung GIIAS Surabaya kali ini,” jelas Tan Chian Hok, Project Director Astra Financial.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here