NaikMotor – Memodifikasi sepeda motor diperbolehkan karena bisa lebih sesuai dengan kebutuhan pengendara. Tetapi jika asal memodifikasi garansi sepeda motor bisa hilang.
Seperti sebuah produk otomotif, sepeda motor telah melalui beragam tes sesuai standar kualitas yang dimiliki. Dipastikan seluruhnya telah melalui proses yang ketat dan tidak sembarang. Namun atas beragam alasan banyak konsumen yang lakukan modifikasi dan ini dapat berdampak konsumen kehilangan hak klaim ketika modifikasi malah sebabkan kerusakan.
Miliki kendaraan roda dua bukan hanya semata alat transportasi harian. Namun, kini berkendara motor juga telah bergeser menjadi gaya hidup yang menegaskan karakter pemilik lewat media sepeda motor yang ditungganginya. Itulah sebabnya, modifikasi kini menjadi hal wajib yang dilakukan untuk keluarkan ‘aura’ sepeda motor demi gambarkan pengendaranya.