Pelek hitamnya masih menggunakan jari-jari dan windshield depannya hadir dengan warna smoke meski tidak begitu gelap. Untuk mesinnya, Versys-X 250 Tourer 2022 ini masih mengusung mesin yang sama dengan versi sebelumnya.
Mesin berkapasitas 248 cc 2-silinde DOHC berpendingin cairan yang menghasilkan tenaga 33 tenaga kuda di 11.500 rpm dan torsi 21 Nm di 10.000 rpm. Kapasitas tangki bahan bakarnya sebanyak 17 liter.
Untuk harganya, Versys-X 250 Tourer 2022 ini dibanderol senilai 726 ribu yen atau sekitar Rp77,9 juta. Harganya cukup menarik mengingat motor ini punya sejumlah common parts dari Kawasaki Ninja 250 FI. (Galih/Prob/NM)