NaikMotor – Nadia Padovani, pemilik tim Gresini Racing, menyampaikan pesan untuk kaum wanita di dunia. Dalam pesannya, ia menyampaikan bahwa wanita bisa memimpin tim MotoGP dan ia telah membuktikannya.
Sebagaimana diketahui, Nadia adalah wanita pertama yang memimpin sebuah tim di MotoGP. Hal ini terjadi setelah pendiri tim yang sekaligus suaminya, Fausto Gresini, meninggal dunia.
Sepeninggalan suaminya, Nadia harus berjuang untuk melanjutkan timnya. Ia dan timnya juga berjuang keras untuk membawa 2 pembalapnya, Enea Bastianini dan Fabio Di Giannantonio, bersaing dengan pembalap top MotoGP lainnya.
Hasilnya, Nadia sukses mengantarkan Enea meraih 2 kemenangan di musim ini, di mana pembalap dukungan Aspira, Federal Oil, dan Wonderful Indonesia ini merebut podium pertama di seri Lusail Qatar dan Le Mans Prancis.
Kemenangan Enea ini membuktikan bahwa sebuah tim yang dipimpin oleh seorang wanita, bisa juga berprestasi. Pembalap asal Italia tersebut kini berada di peringkat ke-5 klasemen MotoGP 2022 dengan total 105 poin.