Sistem radar belakang itu dinamakan Advanced Rider Assistance System (ARAS). Sistem mengandalkan radar yang menghadap ke arah belakang dan kamera, yang diletakkan di bawah bagian ekor. Sistem radar itu untuk mendukung fitur Blind Spot Information System (BLIS) dan Lane Change Decision Aid System (LCDAS). Fitur dikembangkan di Piaggio Fast Forward.
Menurut Piaggio ARAS bekerja dalam teknologi Imaging Radar 4D, yang cakupan sensornya lebih jauh daripada ultrasound yang biasa digunakan sebagai sensor mundur mobil. Radar bisa men-scan sejauh hingga 35 m. Radar akan mendeteksi obyek di belakang atau blind spot yang berpotensi bahaya, seperti mobil yang terlalu kencang kepada pengendara.
Kamera yang menjadi pendukung sistem akan menampilkan gambar di layar TFT skuter, ketika mundur. MP3 530 HPE dilengkapi reverse gear untuk mundur perlahan yang dioperasikan dengan menekan tombol.
Selain perubahan desain sehingga MP3 530 2022 tampil lebih segar dan aerodinamika lebih baik. Three wheeler Piaggio itu dilengkapi mesin Master silinder tunggal 530cc Euro5 berpendinginan cairan, tenaganya kini 44,2 daya kuda. (Afid/nm)