Joan Mir: Tak Ada yang Bisa Menyamai Rekor Valentino Rossi

0
Valentino Rossi
Valentino Rossi pensiun di penghujung MotoGP 2021 di usianya yang ke-42. Foto: Petronas SRT

NaikMotor – Berbagai rekor MotoGP telah didapatkan oleh legenda Valentino Rossi. Melihat kesuksesan itu, Joan Mir, mantan pesaingnya, memuji Rossi dan menyebut bahwa tidak ada pembalap lain yang bisa menyamai rekor tersebut.

Rekor yang dimaksud bukanlah rekor 9 kali gelar juara dunia yang dimiliki Rossi, melainkan lebih kepada usia membalapnya. Sebagaimana diketahui, Rossi merupakan pembalap tertua yang pernah membalap di kelas MotoGP.

Valentino Rossi
Momen balapan terakhir Valentino Rossi di GP Valencia 2021.

Legenda berjuluk The Doctor ini mengakhiri karier membalapnya di usia 42 tahun pada akhir musim MotoGP 2021 kemarin. Di usianya tersebut, Rossi telah berkarier selama kurang lebih 21 tahun di ajang balap motor paling bergengsi ini.

Bandingkan dengan pembalap hebat lainnya yang umumnya pensiun di usia kepala 3. Bahkan, Casey Stoner, legenda MotoGP asal Australia, memutuskan pensiun pada 2012 di usianya yang baru menginjak 26 tahun.

Valentino Rossi
Valentino Rossi menyapa fansnya di penghujung kariernya di MotoGP 2021.

Selain persoalan prestasi, urusan usia inilah yang juga membuat Joan Mir begitu kagum dengan Rossi. Pembalap Suzuki Ecstar ini pun menilai bahwa tak ada pembalap lain yang sanggup menyamai rekor legenda asal Italia tersebut.

“Valentino Rossi punya karier yang luar biasa. Tahun-tahun telah berlalu dan ia telah memenangi banyak gelar dan mencapai puncak kejayaannya. Saya pikir untuk sekarang, tidak ada pembalap lain yang bisa menyamainya, bahkan bisa terus berkompetitif di usia 42 tahun,” kata Mir.

Meski sudah tak lagi membalap, Rossi masih berpartisipasi di MotoGP dengan mendirikan timnya sendiri, Mooney VR46 Racing Team. Salah satu pembalapnya adalah Luca Marini, yakni adik tiri dari Rossi. (Galih/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here