Ini Bocoran Tampilan Benelli TRK 702, Punya 2 Model Pelek

0
Benelli TRK 702
Benelli TRK 702. Foto: Benelli

NaikMotor – Sepeda motor terbaru dari Benelli akhirnya bocor ke publik. Motor berjenis naked touring ini bernama Benelli TRK 702.

Motor yang sudah terdaftar di China ini rupanya sangat identik dengan saudaranya, Benelli TRK 800. Pada TRK 702 ini, kesan pertama dari tampilannya adalah cukup nyentrik dengan penggunaan warna hijau terang pada bodinya serta warna emas pada kedua peleknya.

TRK 702 ini mengusung mesin berkapasitas 693 cc yang mampu mengeluarkan tenaga hingga 75 daya kuda. Jelas hal ini sangat mirip dengan TRK 800 yang punya tenaga 76 daya kuda dari mesinnya yang berkapasitas 754 cc.

Benelli TRK 702

Secara tampilan, TRK 702 punya dua model, yakni dengan pelek jari-jari dan pelek alloy. Untuk pelek jari-jari, ban motor ini berdimensi 110/80R untuk pelek 19 inci di bagian depan dan berukuran 150/70R untuk pelek 17 inci di bagian belakang.

Bandingkan dengan TRK 702 dengan pelek alloy berukuran 17 inci di kedua peleknya. Motor ini menampilkan ban berukuran 120/70ZR di bagian depan dan 160/60ZR di bagian belakang.

Benelli menyuguhkan suspensi upside down di bagian depan dan suspensi monoshock di belakang untuk model TRK 702. Benelli juga menyematkan rem cakram ganda di depan dan cakram tunggal di belakang dengan ABS dual-channel.

Benelli TRK 702

Dari sisi bobot, TRK 702 memiliki bobot yang lebih ringan dari TRK 800. TRK 702 memiliki berat 220 kg, sedangkan TRK 800 berbobot 226 kg.

Benelli sendiri belum meluncurkan TRK 702 ini secara resmi. Pihaknya disebut masih melakukan penyesuaian agar motor ini bisa lebih sempurna lagi. (Galih/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here