NaikMotor –Wheels On Track adalah acara nonton bareng atau nobar MotoGP dengan konsep edutainment menghadirkan para pelaku, pegiat balap serta industri pendukungnya dalam suasana buka puasa bersama, Minggu (24/4/2022) di Ohlins Indonesia.
Menyambut seri MotoGP Eropa yang digelar di Sirkuit Algarve Portimao Portugal yang diadakan pada sore hari, NaikMotor x Belajar Helm mengadakan acara Wheels on Track. Konsep acaranya adalah Riding, Sharing and Watching – Riding bersama untuk sharing ilmu sambil ‘watching’ Nonton bareng MotoGP. Tidak kurang dar 75 orang dari berbagai klub/komunitas datang ke Ohlins Indonesia, lokasi event yang mendapat dukungan penuh dari Federal Oil serta beberapa sponsor dari Busi NGK, Brap Helmet, Katros Garage, Tokopedia dan Iceberg .
Wheels on Track Riding dimulai dengan riding bersama dari checkpoint di The Gade Coffee & Gold Jl.Wijaya IX untuk menuju Cikini. Acara yang dipandu oleh MC Ricky Sitompul ini bukan sekadar nobar MotoGP biasa, namun memberikan edukasi kepada para motoris yang hadir. Tim Ohlins Indonesia antara lain menghadirkan tips bagaimana setup suspensi yang benar.” Suspensi itu sebnarnya sama aja ketika kita pakai baju kayak penampilan kita harus sesuai dengan berat badan, bobot motor, ridign style juga berpengaruh serta tekanan angina pada ban,” ungkap Cipta Anggi pada sesi sharing session soal suspensi.
Kemudian ada Mexvico perwakilan dari Belajar Helm yang membahas soal pentingnya merawat helm terutama bagi mereka yang akan mudik naik motor. Setelah buka puasa bersama, tidak kalah serunya adalah kehadiran Ahmad Jayadi sebagai bintang tamu yang berbagi pengalamannya saat menjadi satu-satunya pembalap Indonesia di ajang GP500 pada tahun 1996 dan 1997 di Sirkuit Sentul. Selain itu, Jayadi juga mengungkap bagaimana pembibitan pembalap sejak usia dini di Indonesia dengan hadirnya MotoGP di Mandalika.
Sebelum race berlangsung, diadakan kuis Tebak Juara yang diikuti oleh beberapa motoris yang hadir dengan hadiah utama satu buat helm dari Brap Helmet serta oli Federal Racing. Balapan MotoGP Portugal akhirnya dimenangkan Fabio Quartararo, Johann Zarco dan Aleix Espargaro.
Selain dihadiri anggota klub/komuntas, acara ini turut diramaikan kehadiran para veteran balap di Jakarta yang tergabung dalam Ex Rider DKI Jakarta seperti Inuk Blazer, Guntur leo Perkasa, Apank dan lain-lain. (Tim NaikMotor)
Terima kasih untuk klub/komunitas yang hadir
Yamaha R25 Owners Club
CBR Riders Jakarta
HCRC
Helmet Lovers Indonesia Official
CBR Tangerang Club
XMax Owners Depok
CROW Tangerang
YNCI Jakarta Chapter
Suzuki Satria F150 Club
Belajar Helm
Exrider Jakarta
Indoclub Championship