NaikMotor – Underbone SuperCub ini memang didesain untuk kepentingan bisnis atau niaga, untuk tahun ini sudah semakin lengkap fiturnya. Honda SuperCub110 Pro 2022 sudah dengan rem depan cakram dan ABS.
Berbeda dengan SuperCub110 biasa, model Profesional ini memang dirancang sebagai motor bebek kerja. Seperti jok single, karen bagian belakang akan ditempatkan rak atau boks, bagian depannya dipasangi rak.
Serta pembeda khasnya adalah ukuran roda 14″,selain untuk kemudahan akses di hari sibuk, juga ban lebih lebar untuk membawa beban. Lampu depannya ditempatkan di depan rak depan.
Kini bebek pekerja itu sudah dilengkapi dengan rem depan cakram dan ABS. Peleknya pun hanya tersedia dalam tipe cast.
Honda akan meluncurkan SuperCub110 Pro itu pada 19 Mei 2022. Harganya sekitar Rp70 jutaan di Jepang. (Afid/nm)
Spesifikasi utama
Panjang keseluruhan 1.860 (mm)
Lebar keseluruhan 730
Tinggi keseluruhan 1.065
Jarak sumbu roda 1.225
Tinggi jok 740
Berat kendaraan 111 kg
Mesin SOHC 2 katup, silinder tunggal 4-tak berpendingin udara
Kapasitas 109cc
Tenaga 8 daya kuda / 7.500rpm
Torsi 9Nm / 5.500rpm
Transmisi 4-percepatan
Kapasitas tangki bahan bakar 4.1L
Ukuran ban F = 70 / 100-14 R = 80-100-14