Honda NS125LA Meluncur di China, Harga Rp26 Jutaan

0
Honda NS125LA
Honda NS125LA meluncur di China. Foto: xcar.com

NaikMotor – Baru-baru ini, Honda meluncurkan model skutik retro modernnya yang dinamai NS125LA. Namun, motor ini hanya dipasarkan di China.

Secara desain, NS125LA memang mirip dengan Vespa. Desain membulat dapat terlihat di berbagai bagian motor ini, seperti lampu depan, spion, dan bodinya yang juga cenderung membulat.

Honda NS125LA

Di sektor mesin, skuter ini mengusung mesin berkapasitas 125 cc berpendingin udara. Mesin ini diklaim sanggup menghasilkan tenaga maksimal 8,97 daya kuda pada 7500 rpm dan torsi 9,87 Nm pada 6000 rpm

Soal fitur, skuter matik ini sudah menghadirkan fitur-fitur kekinian, seperti lampu depan dan belakang LED, panel instrumen berupa LCD digital, keyless, dan USB charging port.

Honda NS125LA

Seperti skutik Honda pada umumnya, skuter juga dibekali dengan sistem pengereman khas Honda, yaitu Combi Brake System (CBS). Motor ini memang sudah mengadopsi rem cakram di depan, tetapi rem belakang masih tromol.

Karena berkonsep retro modern, sudah pasti bahwa Honda menghadirkan warna-warna cerah yang eye catching dan siap menjadi pusat perhatian di jalanan pada NS125LA.

Honda NS125LA

Di China sana, Honda NS125LA dipasarkan dengan banderol 11.724 yuan, atau seharga Rp26,4 juta. (Galih/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here