Sudah Pulih, Marc Marquez Siap Comeback di Sirkuit Favorit

0
Marc Marquez
Marc Marquez, pembalap andalan tim Repsol Honda. Foto: MotoGP

NaikMotor – Marc Marquez, pembalap andalan Repsol Honda, sudah pulih dari cederanya. Ia pun siap comeback di sirkuit favoritnya, Circuit of the Americas (COTA), pada akhir pekan ini.

Sebelumnya, Marquez kembali mengalami diplopia (gangguan penglihatan ganda) usai 4 kali terjatuh jelang MotoGP Mandalika, Minggu (10/3/2022). Akibat kecelakaan ini, ia terpaksa melewati dua seri MotoGP, yakni di Mandalika dan Argentina.

Kini, Marquez siap menampilkan tajinya di COTA. Pembalap asal Spanyol ini memang menjadi pembalap paling sukses di sirkuit yang berlokasi di Austin, Amerika Serikat tersebut.

Dari 8 kali gelaran MotoGP di COTA, Marquez mampu memenangi 7 kali. Jelas bahwa dirinya sangat mengenal trek ini dan siap comeback dengan mengancam pembalap lain setelah absen 2 seri.

“Tentu saja saya sangat senang bisa kembali, perasaan yang luar biasa untuk kembali dan terutama melakukannya di salah satu trek favorit saya. Apa pun situasinya, saya sangat menikmati berkendara di Texas dan memiliki kenangan luar biasa di sana,” kata Marquez.

“Kami memiliki beberapa pekerjaan yang harus dilakukan setelah melewatkan dua balapan, jadi saya tidak di sini untuk menetapkan satu target saat ini. Ada banyak hal yang harus dilakukan dan dipertimbangkan, tetapi yang penting adalah kami kembali balapan akhir pekan ini.”

Dari tiga seri MotoGP 2022 yang sudah digelar, Marquez menempati di urutan ke-15 dengan mengoleksi 11 poin di tangga klasemen. Pembalap 29 tahun ini harus mengejar ketertinggalannya, terutama dari Aleix Espargaro (Aprilia Racing), yang ada di puncak dengan total 45 poin. (Galih/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here