NaikMotor – Pol Espargaro, pembalap tim Repsol Honda, menjadi yang tercepat di sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Mandalika, Jumat (18/3/2022). Rekan setimnya, Marc Marquez, menempati posisi ketiga.
Pol meraih waktu terbaik satu menit 33,499 detik. Pembalap asal Spanyol ini unggul tipis 0,044 detik dari Miguel Oliveira, pembalap tim Red Bull KTM, di posisi kedua.
Sedangkan, Marquez berada di posisi ketiga dengan selisih waktu 0,079 detik dari Pol. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) dan Johann Zarco (Pramac Ducati) membuntuti Marquez di posisi keempat dan kelima.
Enea Bastianini, pembalap Gresini Racing, menempati urutan kedelapan. Pembalap yang didukung oleh Aspira dan Federal Oil ini mencatatkan waktu satu menit 34,327 detik.
Sementara itu, sang juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo, hanya mampu berada di urutan ke-15. Rekan setim dari Morbidelli ini memiliki waktu satu menit 34,793 detik pada FP1 ini.
Fabio Di Giannantonio, rekan setim Bastianini, berada di barisan belakang dengan menempati posisi ke-23. Pambalap asal Italia ini memiliki waktu satu menit 36,838 detik.
Sedangkan, posisi paling buncit ditempati oleh Darryn Binder, pembalap tim WithU Yamaha RNF. Pembalap yang baru saja naik di kelas MotoGP ini hanya meraih waktu paling lambat dengan catatan satu menit 37,116 detik. (Galih/Prob/NM).
Berikut hasil FP1 MotoGP Mandalika 2022.
1. Pol Espargaro (Repsol Honda Team) 1 menit 33,499 detik
2. Miguel Oliveira (Red Bull KTM Factory Racing) +0,044 detik
3. Marc Marquez (Repsol Honda Team) +0,079 detik
4. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) +0,382 detik
5. Johann Zarco (Pramac Racing) +0,743 detik
6. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) +0,753 detik
7. Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) +0,776 detik
8. Enea Bastianini (Gresini Racing) +0,828 detik
9. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) +0,858 detik
10. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +0,980 detik
11. Jack Miller (Ducati (Lenovo Team)
12. Andrea Dovizioso ( WithU Yamaha RNF)
13. Raul Fernandez (Tech 3 KTM Factory Racing)
14. Takaaki Nakagami (LCR Honda)
15. Maverick Vinales (Aprilia Racing)
16. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha)
17. Alex Rins (Suzuki Ecstar)
18. Alex Marquez (LCR Honda)
19. Remy Gardner (Tech 3 KTM Factory Racing)
20. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team)
21. Jorge Martin (Pramac Racing)
22. Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team)
23. Fabio di Giannantonio (Gresini Racing)
24. Darryn Binder (WithU Yamaha RNF)