Arc Vector, E-sportbike dengan Rangka Monokok Unjuk Performa di Goodwood

0
Arc Vector
Arc Vector, e-sportbike unjuk performa di Festival Goodwood 2019. Foto: arc

NaikMotor – Pabrikan dari Inggris ini telah mewujudkan sportbike listrik yang diklaim paling canggih. Arc Vector memiliki sasis monokok, dan forkless.

Arc yang didirikan 2018, telah berhasil menghimpun dana untuk mewujudkan produknya, e-sportbike Vector. Sebuah sportbike listrik monster yang memiliki 103kW atau setara 238 daya kuda dan kecepatan hingga 200 km/jam. Vector mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam 3,2 detik.

Arc Vector

Bukan itu, Vector telah dirancang futuristik tetapi simple, seperti boks baterai serat karbon yang juga merangkap rangka monokoknya, yang juga sebagai wadah menyembunyikan motor penggeraknya. Suspensi depannya bermodel lengan ayun.

Keunikan konstruksi berikutnya ada pada lengan ayun belakangnya ditautkan casing motor. Sementara lengan ayun depan ditautkan ke boks baterai.

Desain one piece juga terlihat pada wadah lampu depan yang menyambung dengan tangki palsu dan berlanjut ke subframe. Monokok atas itu berakhir di wadah lampu belakang.

Belum berhenti sampai di situ. Sistem berkendara Vector yang terhubung dengan helm pintar ber-HUD proyeksi. Lengkap dengan kamera belakang dan perintah suara.

Vector akan segera diproduksi, tetapi sebuah prototipenya pernah tampil di Festival Goodwood. “Arsitektur yang ditampilkan dalam gambar sekarang siap produksi, dan sejumlah sepeda motor Vector dengan spesifikasi produksi akan keluar di Spanyol untuk penandaan akhir dan homologasi selama beberapa bulan mendatang,” kata Pendiri dan CEO Arc Mark Truman dalam siaran pers. “Sementara, banyak pesanan yang tengah kami kerjakan di Inggris.” (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here