ffroWonogiri (naikmotor) – Berbeda dengan dua hari biasanya, hari ketiga Indonesia Offroad eXpedition (IOX) Jogja – Bali (JOLI), banyak diisi fun offroad persiapan menjelang rute ekstrem di hari keempat.
Lepas dari basecamp, dirtbiker IOX diajak mengitari kawasan indah Merapi Balerante lalu ke Deles yakni kampung ‘flinstone’ sebelum akhirnya onroad menuju pendopo Kabupaten Klaten.
Di sana, rombongan dijamu makan siang dan presentasi mengenali profil wilayah Klaten oleh pejabat yang mewakili bupati.
Perjalanan onroad akhirnya dilanjutkan menuju Gunung Popok sebagai basecamp keempat melewati Tawangsari sekitar Roromaksar.
Tidak disangka, setelah onroad lalu disuguhkan trek technical dan cenderung berkontur untuk medan motor trial yang disebut Jurang Amit-amit oleh Sovan, perancang trek IOX JOLI 2016 Jogja – Bali.
” Hari ini latihan untuk persiapan trek hari keempat yang berjarak 4km dari Gunung Popok ke Waduk Gajah Mungkur. Seperti yang saya bilang, kita membuat jalur juga menyesuaikan dengan durasi IOX JOLI 2016, ” sebut Sovan.
Besok hari, meski berjarak pendek namun konon menyuguhkan medan ekstrem. Seperti apa ganasnya medan? Tunggu besok liputan kami. (Arif/nm)