FIM CEV Repsol Resmi Berubah Jadi FIM JuniorGP Mulai Tahun Depan

0
FIM JuniorGP
FIM CEV Repsol beralih jadi FIM JuniorGP mulai musim depan. Foto: Dorna CEV Repsol / FIM Moto

NaikMotor – FIM CEV Repsol akan memasuki era baru pada tahun depan karena nantinya akan dikenal sebagai FIM JuniorGP. Balapan di kawasan Eropa ini akan menjadi langkah terakhir dalam tahap Road to MotoGP. 

Memasuki tahun ke-25, seri ini akan beralih menjadi FIM JuniorGP. Kompetisi ini merupakan langkah final dari Road to MotoGP yang diikuti oleh talenta muda dari berbagai belahan dunia. FIM Moto3 Junior World Championship, Hawkers European Talent Cup, dan Moto2 European Championship, termasuk kategori Superstock 600 akan mempertahankan denominasi mereka di bawah payung ini.

Selama hampir seperempat abad, seri ini sudah memainkan peran kunci dalam pengembangan pembalap-pembalap dunia, seperti Marc Marquez, Joan Mir, dan Fabio Quartararo. Lebih dari 80 persen pembalap di paddock Grand Prix telah melewati seri di Road to MotoGP, serta meningkat menjadi lebih dari 90% untuk rider di grid Moto3.

“FIM JuniorGP memungkinkan pembalap muda untuk mendapatkan ujian masuk MotoGP mereka. FIM bangga untuk berpartisipasi dalam pengembangan pembalap muda berkat kerjasama erat dengan Dorna dan FIM Eropa. European Talent Cup, Kejuaraan Moto2 Eropa, termasuk kategori Superstock 600 dan Kejuaraan Dunia FIM Moto3 Junior semuanya merupakan batu loncatan untuk mengakses kategori utama,” jelas Jorge Viegas, Presiden FIM.

“FIM JuniorGP akan terus menawarkan balapan mendebarkan yang memungkinkan penemuan bintang masa depan seperti halnya Marc Marquez, Joan Mir, Fabio Quartararo dan yang terbaru untuk Pedro Acosta, Juara Dunia FIM Moto3 Grand Prix 2021,” lanjutnya.

Martin de Graaff selaku Presiden FIM Eropa juga menjelaskan, “Peresmian FIM CEV Repsol sebagai FIM JuniorGP adalah langkah yang sangat penting untuk kompetisi balap jalanan. Saya bangga mengumumkan bahwa Hawkers European Talent Cup dan Moto2 European Championship dengan demikian secara resmi menjadi batu loncatan penting ke panggung Dunia.”

“Saya ingin berterima kasih kepada Dorna dan FIM atas kerja sama yang telah dilakukan bersama selama beberapa musim terakhir: Saya yakin bahwa langkah besar ke depan ini akan memberikan gelar yang lebih bergengsi, memberikan banyak kesempatan para talenta untuk muncul dan menjadi juara yang hebat,” imbuh de Graaff.

Terakhir, Carmelo Ezpeleta yang menjabat sebagai CEO Dorna Sports mengatakan: “Kami sangat bangga mengumumkan FIM JuniorGP dan awal dari era baru ini. Rekam jejak Kejuaraan berbicara untuk dirinya sendiri, dengan jumlah pembalap yang luar biasa di paddock MotoGP yang berlomba di sini dalam perjalanan mereka menuju puncak.”

“FIM JuniorGP adalah nama yang sempurna untuk seri ini sebagai langkah terakhir di Road to MotoGP dan saya tidak sabar untuk melihat apa yang akan terjadi di masa depan saat kompetisi mencapai tonggak sejarah 25 tahun. Kami menantikan lebih banyak lagi saat era FIM JuniorGP dimulai,” tutupnya. (Litha/nm) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here