Dimas Ekky Pratama Dapat Wildcard untuk Seri Moto2 Valencia

0
Dimas Ekky Wildcard
Dapat wildcard, Dimas Ekky akan ikuti Moto2 Valencia 2021. Foto: Pertamina Mandalika SAG Team

NaikMotor – Pertamina Mandalika SAG Stylo EUVIC mengonfirmasi Dimas Ekky Pratama mendapatkan wildcard dan akan turun di seri GP Valencia yang akan berlangsung akhir pekan ini. 

Mendapat wildcard, Dimas Ekky Pratama dipastikan akan turun balapan di Moto2 Valencia pada 12-15 November 2021. Tadinya, jatah wildcard ini dimiliki oleh Piotr Biesiekirski, namun sayangnya pembalap asal Polandia tersebut dinyatakan positif Covid-19 dan tentunya tidak dapat berpartisipasi dalam balapan terakhir musim ini.

Dimas dan Piotr sendiri adalah rekan satu tim dalam Pertamina Mandalika SAG Stylo EUVIC dan berlaga bersama di FIM CEV Moto2. Piotr dikabarkan berada dalam kondisi yang baik dengan gejala ringan.

“Saya sangat terkejut ketika saya mendarat di Spanyol dan mereka memberi tahu saya bahwa Piotr positif Covid. Saya tidak berharap untuk bersaing akhir pekan ini di Kejuaraan Dunia, ini sangat menarik tetapi pertama-tama saya ingin berharap Piotr cepat pulih,” ujar Dimas Ekky.

“Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Tim SAG Pertamina Mandalika yang telah memberikan kesempatan besar ini kepada saya dan juga Pertamina Mandalika SAG EUVIC Team. Sangat membantu bagi saya untuk balapan di sana akhir pekan ini karena putaran terakhir FIM CEV Repsol berlangsung di sirkuit yang sama. Terima kasih banyak atas semua dukungan anda,” lanjutnya.

Sementara itu, Biesiekirski mengatakan, “Saya mulai merasa sedikit sakit Senin lalu, saya sangat lelah di malam hari tetapi setelah banyak istirahat saya merasa lebih baik. Saya harap saya bisa pulih secepat mungkin.”

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada tim karena mereka telah menunjukkan kepada saya dukungan penuh mereka. Saya harap saya bisa balapan akhir pekan depan di putaran terakhir Kejuaraan Repsol FIM CEV tetapi yang paling penting sekarang adalah pulih sepenuhnya,” tuturnya. (Litha/nm) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here