NaikMotor – Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 mengajak Motoris untuk mengikuti Test Ride dan menyediakan berbagai merek dan tipe sepeda motor serta sepeda listrik (e-bike).
Selain dimanjakan dengan berbagai produk otomotif beroda dua, empat, lengkap dengan aksesorinya, GIIAS yang akan dihelat pada 11-21 November 2021 ini juga memiliki program Test Ride yang bisa diikuti oleh pengunjung. Tak hanya sepeda motor berbahan bakar bensin, turut disediakan juga kendaraan listrik karya anak bangsa.
Berikut ini sepeda motor dan e-bike yang bisa dicoba di Indonesia Convention Exhibition (ICE) – BSD City selama 10 hari:
- Benelli
- Patagonian Eagle EFi
- Keeway V-Twin 250 Fi
- Honda Motor Indonesia
- CB150R
- PCX 160
- ADV 150
- KOSMIK (Komunitas Sepeda Motor Listrik)
- Paladin
- Atom Alpha
- Largo
- Eike
- E-Mastro
- Katalis
- MForce Indonesia (PT)
- Neutron
- SM3
- V16
Motoris bisa melakukan pendaftaran uji coba kendaraan tersebut secara online melalui apliasi GIIAS Auto360 dan mematuhi syarat dan ketentuan yang berlaku berupa: (Litha/nm)
- Memiliki tiket masuk pameran
- Memiliki SIM C
- Memahami syarat dan ketentuan yang berlaku.