Jawara Moto2 Amerika, Rookie Raul Fernandez Sudah Menang 7 Kali

0
Raul Fernandez Moto2 Amerika
Raul Fernandez raih kemenangan ketujuh di Moto2 Amerika 2021. Foto: MotoGP

NaikMotor – Raul Fernandez kembali mengklaim kemenangan pada gelaran Moto2 Amerika yang digelar di Circuit of The Americas (COTA), Austin, Texas, pada Senin (03/10/2021) dini hari. 

Pembalap Red Bull KTM Ajo, Raul Fernandez menjadi rookie pertama sejak Marc Marquez yang memenangkan tujuh balapan Moto2 dengan kemenangan ketiga berturut-turut (Moto2 Aragon, Misano, dan Amerika). Fernandez semakin melesat setelah Remy Gardner tidak bisa melanjutkan balapan untuk yang pertama kalinya di musim ini.

Sementara itu, di belakangnya ada Fabio Di Giannantonio Pembalap dukungan Aspira dan GS Astra dari Federal Oil Gresini Moto2 (P2) dan Marco Bezzecchi dari SKY Racing Team VR46 (P3).  Dengan ini, Raul Fernandez pun menempati posisi teratas di klasemen sementara, menyalip Remy Gardner yang sekarang ada di urutan kedua.

Berikut ini hasil akhir Top 10 Moto2 Amerika 2021: (Litha/nm)

1. Raul Fernandez (Red Bull KTM Ajo)
2. Fabio Di Giannantonio (Federal Oil Gresini Moto2) + 1.734
3. Marco Bezzecchi (SKY Racing Team VR46) + 3.100
4. Augusto Fernandez (Elf Marc VDS Racing Team) + 4.061
5. Cameron Beaubier (American Racing) + 5.381
6. Tony Arbolino (Liqui Moly Intact GP) + 7.577
7. Ai Ogura (Idemitsu Honda Team Asia) + 11.087
8. Xavi Vierge (Petronas Sprinta Racing) + 14.949
9. Marcos Ramirez (Balapan Amerika) + 16,051
10. Jake Dixon (Balapan Petronas Sprinta) + 18,278.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here